Home » , , » TIPS Mengemas Barang Saat Mudik atau Liburan

TIPS Mengemas Barang Saat Mudik atau Liburan

travelling
Sumber : pixabay.com

Ketika liburan, mudik atau bepergian jauh bawaan barang kita cenderung akan lebih banyak. Terkadang perjalanan jadi terasa merepotkan karena saking banyaknya barang yang harus dibawa. Padahal kebanyakan barang yang dibawa tidak dipakai saat di tempat tujuan. Mengemas barang untuk bepergian jauh sebenarnya praktis dan mudah. Berikut ini tips dan triknya:

1. Pilih koper atau backpack

Jika memilih antara koper atau backpack menyulitkan artinya Anda kurang tepat memilih langkah. Langkah pertama sebaiknya memutuskan terlebih dahulu barang apa saja yang akan dibawa, baru kemudian putuskan pilih koper atau backpack. Lain halnya jika Anda hanya punya salah satunya saja. Terkadang ada juga yang memilih langsung cukup tas ransel/ backpack kecil saja, barang yang dibawa disesuaikan dengan kapasitasnya yang kecil.

2. Mengemas pakaian dengan menggulungnya

Menggulung pakaian dapat menghemat ruang di dalam backpack/ koper, oleh karena itu sebaiknya pilih bahan pakaian yang memang dapat digulung, tetap nyaman dipakai namun tidak kusut. Pilih bahan-bahan yang tidak mudah kusut seperi polyester, campuran katun-polyester, parasit, rajutan, bahan jersey serta denim. Anda tetap dapat membawa pakaian dengan bahan katun dan linen, namun Anda jadi perlu membawa setrika portable untuk merapikannya.

Cara ini juga membuat isi di dalam koper/ backpack tidak berantakan, dan juga menjaga pakaian tetap pada tempatnya. Anda dapat menggunakan karet gelang untuk menjaga bentuk gulungan pakaian, namun pakai karet yang tidak meninggalkan bekas pada pakaian.

3. Trik membawa kosmetik dan peralatan mandi pribadi

Jika Anda travel sendiri dengan waktu yang tidak begitu lama, bawalah kosmetik dan peralatan mandi pribadi yang berukuran kecil. Anda bisa membeli travelling bottle package yang berukuran kecil, atau memanfaatkan produk sample make up dan toiletries yang juga berukuran kecil. Beban bawaan akan berkurang lumayan banyak dengan cara ini.

Pertimbangkan juga jika Anda menginap di hotel bagus yang sudah dilengkapi dengan fasilitas baik, sebaiknya tidak usah membawa handuk, sikat gigi, sabun dan pasta gigi. Sudah pasti tersedia disana. Namun jika Anda menginap di hotel kelas menengah ke bawah, sebaiknya tetap membawa peralatan mandi sendiri, untuk kebersihan pribadi.

4. Jika bisa pinjam tidak perlu bawa

Inilah keuntungan travelling banyakan, beberapa barang biasanya dapat dipakai bersama. Misalnya perlengkapan mandi dalam kemasan besar, seperti sabun, shampo, pasta gigi. Peralatan lain seperti hair dryer, setrika portable, payung, dan sebagainya.

5. Bawa pakaian seperlunya

Tetap ingat dan sadar, Anda hanya akan melakukan perjalanan bukan pindah rumah. Perkirakan kegiatannya apa saja, dan perkirakan kebutuhan pakaiannya untuk beberapa hari Anda di luar rumah. Jika memang di tempat menginap bisa mencuci baju/ tersedia layanan laundry, maka tidak perlu banyak-banyak membawa pakaian.

6. Mengemas pakaian dalam

Pakaian dalam sebaiknya terpisah dari pakaian lain serta barang lainnnya. Oleh karena itu, sebaiknya menggunakan kantung kecil tersendiri. Gunakan bag-in-bag agar lebih mudah, atau sekedar kantung plastik tertutup. Gulung pakaian dalam tersebut agar lebih compact di dalam kantung tersebut.

7. Bawa kantung belanja

Mungkin Anda berpikir, "Untuk apa membawa kantung belanja sendiri?". Saat pulang ke rumah setelah travelling biasanya barang bawaan akan lebih banyak dan akan cukup merepotkan jika menggunakan kantung plastik berukuran seadanya. Sebaiknya bawa kantung belanja besar yang terbuat dari kain, dapat dilipat sesuai kebutuhan, dan tempatkan di kompartemen seadanya, bisa di bagian side mesh bag ataupun di bagian paling bawah koper.

Kantung belanja ini tidak banyak menambah beban koper/ backpack namun akan sangat berguna saat perjalanan, saat belanja souvenir untuk oleh-oleh ataupun saat menerima hadiah dari kerabat/ kolega yang Anda kunjungi.

8. Jaket/ Pakaian tebal

Jika perjalananya singkat, jangan pernah terpikir untuk membawa jaket, jaket kulit, rompi, mantel, sweater, secara bersamaan semuanya. Cukup bawa salah satu saja, itu pun tidak dimasukan ke dalam koper, sebaiknya dipakai atau dijinjing saja (diikatkan ke tali backpack kiri/kanan).

Jika Anda akan liburan ke daerah dengan iklim dingin, bersalju, Anda dipastikan membawa pakaian dengan bahan tebal dan berat, seperti mantel dari wol, jaket dari kulit, boots dan seagainya. Sebaiknya anda pakai saja, ini akan membantu meringankan barang bawaan Anda, karena pakaian ini akan tetap Anda pakai saat tiba di tujuan dan selama Anda di sana.

Thanks for reading & sharing Guidance and Tips

Previous
« Prev Post

0 comments:

Posting Komentar

Translate to Your Language