Home » , » CARA Keren Shutdown Komputer

CARA Keren Shutdown Komputer

Automatic Shutdown
Icon tombol shutdown Windows

Pernahkah kamu meninggalkan komputer menyala semalaman sampai pagi? Tentu ini namanya pemborosan energi, pulsa listrik cepat habis hanya karena terbiasa tidak mematikan komputer. Nah, berikut ini ada cara keren untuk mematikan komputer secara otomatis tanpa software tambahan! Kenapa keren? Karena kalau orang awam menyaksikan kamu menggunakan cara ini, pasti kamu dibilang "Kereeen!".


Automatic PC Shutdown
1. Klik Start/ Windows - RUN atau Tekan Tombol Windows + R
2. Setelah muncul jendela RUN ketikkan ini:

shutdown.exe /s /t XXX

3. XXX itu merupakan timer berapa lama komputer akan mati dalam hitungan detik. Maka dapat diganti sesuai keinginan kamu menjadi berapa pun. Misalnya:
2 menit : shutdown.exe /s /t 120
1 jam : shutdown.exe /s /t 3600

4. Klik OK atau tekan Enter maka akan muncul notifikasi bahwa komputer akan mati dalam waktu yang telah ditentukan dan timer akan mulai berjalan.

Sudah dicoba kah?
Apakah masih ada kerjaan lain yang belum selesai?
Nah, jangan khawatir timer automatic shutdown bisa dibatalkan. Untuk cancel automatic shutdown tersebut caranya sama namun command yang diketik berbeda, yaitu:

Cancel automatic shutdown
Cancel automatic shutdown

1. Klik Start/ Windows - RUN atau Tekan Tombol Windows + R

2. Setelah muncul jendela RUN ketikkan ini:

shutdown.exe /a

3. /a merupakan command untuk membatalkan perintah shutdown sebelumnya.

4. Klik OK atau tekan Enter maka akan muncul notifikasi bahwa timer shutdown telah dibatalkan.


Thanks for reading & sharing Guidance and Tips

Previous
« Prev Post

0 comments:

Posting Komentar

Translate to Your Language